Me with d white laptop |
Selalu berdoa dan bermohon agar dibimbing menapaki jalan-jalan yang telah DIA susun dan rancangkan untuk dilalui agar dapat behenti dalam sebuah rumah
Rumah...sebuah tempat dimana hati berdiam
Rumah...sebuah perlindungan bagi jiwa dari panas dan hujan yang menerpa
Rumah...dimana hati dan jiwa merasa aman dan nyaman
Rumah...tempat menuangkan berbagai ilham dan inspirasi
Rumah...tempat segala cerita tercurah
Rumah...tempat kita berbagi tanpa ragu dan kuatir
Rumah...tempat membesarkan para malaikat-malaikat titipanNYA
Merindukan rumah...untuk merebahkan bahu
Merindukan rumah...tempat berbagi rahasia terdalam yang tak ingin diketahui orang lainnya
Merindukan rumah...tempat merenung , berdialog dan merencanakan masa depan bersama
Serta merindukan rumah yang akan membuat semakin dekat dengan Engkau wahai Sang Pencipta
Tak ingin jiwa menjadi kosong...
Jiwa yang telah lelah menggembara entah sampai kemana
Jiwa yang telah melalui malam-malam kelam yang melelahkan
Rindu akan rumah...
Bilakah sampai pada 'rumah' impianMU itu...
Bawalah jiwa agar berhenti, berteduh dan diam dalam rumah impianMU
Semoga...langkah-langkah ini telah berada dijalan yang benar menuju rumahnya...
Semoga...